Ranting Bleberan Istiqomah Salurkan Santunan Lapanan

Playen, Nugeka.com – Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Bleberan istiqomah menyalurkan santunan anak yatim dari para dermawan pada setiap malam Sabtu Pon kepada seluruh anak yatim atau piatu yang berada di Kalurahan Bleberan.

Pada malam Sabtu Pon, 15 Juli 2022, pengurus menyalurkan santunan kepada 29 anak. Jumlah ini sudah berkurang 8 orang dari tahap sebelumnya dikarenakan sudah lulus SMP.

“Sesuai dengan kesepakatan pengurus organisasi Ranting Bleberan, santunan hanya diberikan kepada anak yatim usia SMP ke bawah,” terang Ketua Bidang Zakat Infaq dan Sodaqoh (ZIS) PRNU Bleberan, Sunardi.

Sunardi juga memohon doa dan dukungan kepada seluruh pihak agar niatan baik menyantuni anak yatim ini bisa istiqomah dilakukan di Ranting NU Bleberan.

Selain mendapat santunan berupa uang, anak yatim kali ini juga diberikan beras.

“Alhamdulillah, kali ini ada aghniya’ yang menginfakkan beras untuk diberikan kepada anak-anak yatim/piatu,” terang Bendahara PRNU Bleberan, Ngajiran SPdI.

Acara santunan anak yatim/piatu menjadi salah satu rangkaian kegiatan rutin lapanan PRNU Bleberan, yakni majlis shalawat dan mauizah hasanah, serta majlis khatmil qur’an setiap malam Sabtu Pon. (Apr).