PCNU Gunungkidul adakan Safari Ramadhan di 10 Titik Masjid dan Mushola di Kapanewon Panggang
Panggang, (NUGeKa) – Program Safari Ramadhan 1443 H yang di gagas oleh Pengurus Cabang Nahdhatul Ulama (PCNU) Kabupaten Gunungkidul malam ini senin (11/4/2022) jatuh di Kapanewon Panggang. Rombongan dari PCNU Gunungkidul yang dipimpin oleh Drs. KH. Arief Gunadi, M.Pd.I diterima langsung oleh jajaran pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdhatul Ulama (MWC NU) Kapanewon Panggang beserta 10 perwakilan Takmir Masjid atau Mushola berfaham Ahlussunnah Wal Jamaah An-Nahdliyah yang ada di Kapanewon Panggang.
Dalam sambutannya Kyai Arif mengingatkan kepada seluruh pimpinan dan jajaran MWC NU di Kapanewon Panggang agar terus meningkatkan kemandiriannya dalam mengelola jamiyyah Nahdatul Ulama. “Banyak tantangan internal yang wajib kita pahami. Namun sekecil apapun, ruang untuk mem “publish” kepempimpinan organisasi harus di backup sedemikian rupa, sehingga yang dilihat adalah bendera-bendera kebaikan yang dilakukan oleh NU di setiap level”, sambut kyai Arif.
Acara ditutup dengan pemberian tali asih dan buka puasa bersama seluruh rombongan dan pengurus MWC NU Kapanewon Panggang serta dari perwakilan takmir masjid dan mushola di Kapanewon Panggang.
Akhirnya rombongan dari PCNU Gunungkidul menyebar di 10 titik lokasi Masjid dan Mushola di Kapanewon Panggang di dampingi dari masing-masing utusan takmir dan di kawal oleh anggota Banser.
Kontributor : Muhsin
Editor : Imron R