Pertama Kali, RMI Gunungkidul Gelar ajang MQK Pegon

Patuk, nugeka.com – Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional Tahun 2023, Rabithah Ma’ahid Islamiyah (RMI) PCNU Kabupaten Gunungkidul bekerjasama dengan Lembaga Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama (LBMNU) dan Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) menggelar ajang Musabaqoh Qiroatul Kutub (MQK) Pegon pada Ahad, (8/10/2023) di Komplek PPT Al Mumtaz Patuk, Gunungkidul.

Hadir dalam ajang tersebut, jajaran syuriah PCNU Gunungkidul KH. Bardan Utsman dan KH. Akhmad Kharis Masduki, wakil ketua PCNU Gunungkidul Drs. H. Andar Prasetyo, MA, ketua RMI DIY KH. Nilzam Yahya, sekretaris RMI DIY KH. Zaranudin, ketua RMI Gunungkidul KH. Mohammad Khoeron dan beberapa pengurus RMI lainnya. Acara dibuka dengan pemukulan beduk oleh KH. A. Kharis Masduqi sebagai tanda dimulainya ajang MQK pegon tersebut.

Ajang yang baru pertama kalinya ini, diikuti oleh para santri dari beberapa Pondok Pesantren di Kabupaten Gunungkidul. Para santri akan menunjukkan bakatnya dalam seni baca kitab kuning pegon ala pesantren ini. “Kegiatan ini adalah baru pertama kali, bukan hanya di Gunungkidul, di DIY pun baru pertama kali”, ucap kyai Abdu Naim pengurus PW RMI DIY.

Kegiatan MQK Pegon ini rencananya juga akan di selenggarakan di tingkat wilayah DIY pada tanggal 21 Oktober 2023 di UNU Yogyakarta. “Insya Alloh nanti yang juara 1 akan mewakili kabupaten untuk maju ditingkat Daerah Istimewa Yogyakarta tanggal 21 Oktober 2023, satu hari menjelang puncak Hari Santri Nasional di Universitas Nahdlatul Ulama”, tandasnya. (I2m)