Fatayat Gelar FASNU #2 di IIBS Wonosari

Wonosari, nugeka.com – Generasi Emas Indonesia perlu terus dibina, dididik dengan sabar, dan disiapkan dengan sebaik baiknya demi kemajuan bangsa. Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Gunungkidul, Joko Parwoto, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kabag Kesra Setda Gunungkidul, Sujatmiko Nurhasan, saat membuka Festival Anak Saleh #2 PC Fatayat NU Gunungkidul di Internasional Islamic Boarding School (IIBS) Darul Qur’an, Siraman, Wonosari, Minggu (19/10/2025).

“Kegiatan ini adalah  wujud nyata dari komitmen Fatayat Nahdatul Ulama membentengi anak-anak kita dari arus globalisasi. Ilmu dan agama bukanlah dua hal yang dipisahkan tetapi disatukan seiring, sehingga generasi kita menjadi manusia memiliki ilmu pengetahuan yang kuat sekaligus iman yang kokoh untuk untuk kemajuan yang berkeadaban,” katanya.

Ia berharap, kegiatan keagamaan melalui pendekatan salah satunya berbagai lomba seperti Fasnu #2, dapat diselenggarakan terus menerus dan secara efektif diharapkan dapat membangun generasi muda yang kuat untuk membangun bangsa yang lebih baik.

Wakil Ketua PCNU Gunungkidul, Harsono mengapresiasi PC Fatayat NU Gunungkidul dan semua pihak yang telah memberikan dukungan dan terlibat aktif dalam Fasnu #2.

Kegiatan ini bertujuan untuk menggali dan menemukan potensi unggul anak-anak TPQ. “Semoga bisa berbuah kebaikan. Kepada para peserta lomba, kami berpesan untuk menjunjung sportivitas dan para juri untuk berlaku adil,” katanya.

Fasnu #2 merupakan penyelenggaraan kedua setelah tahun lalu sukses dilaksanakan untuk pertama kalinya. Pada penyelenggaraan ini, ada sembilan cabang lomba dengan 16 kategori, masing-masing dipilih lima pemenang.

Rinciannya, cabang Lomba Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ) Putra dan Putri, Da’i Cilik Putra dan Putri, Mewarnai Putra, dan Putri, Menyusun Huruf Hijaiyah Putra dan Putri, Praktek Sholat Subuh Putra dan Putri, Fashion Show Islami Putra dan Putri, Menyanyi dan Sholawat Solo Putra dan Putri, Cerdas Cermat Agama (CCA) dan Adzan.

Festival Anak Saleh NU#2 Tingkat Kabupaten Gunungkidul yang diselenggarakan oleh PC Fatayat NU Kabupaten Gunungkidul adalah upaya menyiapkan generasi NU yang memiliki ilmu pengetahuan yang hebat sekaligus iman yang kuat untuk untuk merawat jagat. Sebagaimana yang disampaikan ketua PC Fatayat NU Gunungkidul.

Ketua PC Fatayat NU Gunungkidul, Laily Fauziyah berharap dapat menyelenggarakan Fasnu#3 tahun depan dengan lebih baik, sebagai bentuk tanggung jawab moral Fatayat NU terhadap upaya pemberdayaan perempuan dan anak.

“Kami berkomitmen tinggi terhadap pemberdayaan perempuan dan anak, sehingga kegiatan ini akan menjadi salah satu bentuk Khidmah kami kepada generasi masa depan yang cerdas,berdaya saing,dan berakhlaqul karimah,” tegasnya.

Kontributor: Tim Media PC Fatayat NU Kab Gunungkidul