Pergunu Gunungkidul Gelar Workshop Penyusunan Modul P5

Semanu, nugeka.com – Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PERGUNU) Kabupaten Gunungkidul menggelar Workshop penyusunan modul dan project penguatan profil pelajar pancasila (P5) pada sabtu, (14/10/2023) bertempat di SMK Maarif Semanu dan diikuti seluruh guru Sekolah/Madrasah NU se-Gunungkidul.

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua PCNU Gunungkidul yang sekaligus Kepala Kantor Kemenag Gunungkidul Drs. H. Saban Nuroni, MA, Ketua Pergunu Gunungkidul Drs. Purwanto, S.Pd, MM, Pengurus Wilayah Pergunu DIY Hj. Nur Jannah, M.Si, Ketua MGMP Quran Hadits MTs DIY Nismatul Khoiriyah, S.Pd.I, M.Si yang sekaligus sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya ketua Pergunu Gunungkidul, Purwanto menyampaikan pentingnya Implementasi Kurikulum Merdeka, “IKM ini penting, Pertama, fokus pada pengembangan softkil dan karakter, kedua, fokus pada materi esensi, Ketiga, fleksibilitas pembelajaran, Keempat, penilaian dilakukan secara utuh dan otentik, Kelima, lebih sederhana dan mendalam, Keenam, memberikan kemerdekaan belajar pada siswa, Ketujuh, guru memiliki keluasaan dalam mendesain pembelajaran”, ujarnya.

Lebih lanjut, Purwanto berharap workshop ini bisa menghasilkan project yang nantinya bisa langsung di praktikkan di Sekolah/Madrasah masing-masing, “salah satu ciri khas kurikulum merdeka adalah adanya project penguatan profil pelajar pancasila (P5). Kalau di Sekolah melaksanakan IKM kok tidak melaksanakan P5 itu omong kosong. Oleh karena itu, silahkan waktu sehari ini di manfaatkan sebaik-baiknya untuk nantinya bisa dilaksanakan di Sekolah masing-masing”, pungkasnya. (Iim)