Bimbingan Anak-Remaja di SMK PP Al-Hasan Saptosari, Fasilitator Sampaikan Penguatan Aswaja

Saptosari, nugeka.com – Kolaborasi padu Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) STAI Yogyakarta dengan Gerakan Keluarga Maslahat Nahdlatul Ulama (GKMNU) Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan bimbingan anak dan remaja di PP Al-Hasan Kepek Saptosari pada Ahad (14/1/2024) Kegiatan ini diikuti pelajar NU dan santri dari berbagai Kalurahan di Kapanewon Saptosari.

Fasilitator kegiatan, Anton dari PC IPNU Kabupaten Gunungkidul menyampaikan penguatan aqidah aswaja an-Nahdliyah. Dipaparkan bahwa prinsip-prinsip aqidah Ahlussunah wal jama’ah (Aswaja) ada empat. Pertama, keseimbangan dalam penggunaan dalil naqli dan aqli. Kedua, memurnikan aqidah dari unsur di luar Islam yang dinilai destruktif. Ketiga, tidak mudah menilai salah bid’ah, syirik, apalagi menjatuhkan vonis kafir. Keempat, mengikuti pola Imam Asyari dan Maturidy dan para ulama yang selaras.

Dengan model penyampaian yang interaktif, peserta antusias memperhatikan dan merespons fasilitator. Ketua Tim PKM STAI Yogyakarta Hudan Mudaris, S.E.I, M.SI memaparkan bahwa materi Aswaja merupakan pondasi untuk menjadi Remaja Qeren Quran (RQQ). Sejatinya, RQQ dimulai dari nama yang baik, tekun dan gigih belajar, belajar bijak sejak remaja, welas asih, bersih hati, daya tahan, berbakti pada orang tua, tidak sombong, dan berpikir masa lalu, masa kini, serta masa depan. [LAT].