Gus Munir Sampaikan Pesan Kunci Mendidik Anak Pada Guru MI Yappi Balong
Girisubo, nugeka.com – Madrasah Ibtidaiyah YAPPI Balong Girisubo mengadakan mujahadah dan pengajian bersama wali murid. Majelis Mujahadah wali murid sebagai sarana membangun komunikasi antara tenaga pendidik dan orang tua diselenggarakan di mushola MI pada hari sabtu, 24/12/2022.
Hadir dalam majelis ini dewan guru MI YAPPI Balong dan 120 wali murid. Kegiatan diawali dengan penyampaian informasi terkait program- program madrasah oleh kepala MI YAPPI Balong Rubiyanto, S.Pd.I, mujahadah atau dzikir bersama dipimpin oleh salah satu dewan guru MI YAPPI Balong, juga alumni pondok pesantren Jember. Mujahadah sebagai gerakan batiniyyah bertujuan mendokan pendiri dan semua elemen yang terlibat dalam berkembangnya madrasah. Mujahadah juga mendoakan anak didik supaya dimudahkan menuntut ilmu.
Pengajian disampaikan oleh Gus Ahmad Munir ketua Lembaga Dakwah Nahdatul Ulama (LDNU) Kabupaten Gunungkidul. Dalam pengajiannya Gus Munir mengajak guru dan wali murid senantiasa menggembirakan anak- anaknya, dengan menggembirakan anak bisa menjadi sebab masuk surga. Memberikan teladan dan kasih sayang kepada anak akan membekas dibenak memori anak dan akan membentuk karakternya. Anak adalah cermin dari orang tua.
Kontributor: Qnada