Satkorcab Banser Gunungkidul Bersama Banom NU Gelar Bakti Sosial untuk Korban Kebakaran di Pucanganom

Gunungkidul, nugeka.com – Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Kabupaten Gunungkidul bersama badan otonom (banom) Nahdlatul Ulama lainnya melaksanakan kegiatan bakti sosial untuk membantu korban kebakaran yang terjadi di Padukuhan Bungmanis, Kalurahan Pucanganom, Kapanewon Rongkop, Kabupaten Gunungkidul.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 13 April 2025, sebagai wujud solidaritas dan kepedulian sosial terhadap sesama, khususnya kepada saudara Purwanto, yang juga merupakan anggota Banser dari Kapanewon Rongkop.

Dalam aksi sosial tersebut, para anggota Banser bersama perwakilan banom NU menyerahkan bantuan, serta dukungan moril kepada korban dan keluarga. Mereka juga bergotong royong membersihkan sisa-sisa puing kebakaran sebagai bagian dari upaya pemulihan. “Kami hadir bukan hanya sebagai organisasi, tetapi juga sebagai keluarga yang saling menguatkan. Apa yang menimpa saudara kita, juga menjadi keprihatinan kami bersama,” ujar salah satu perwakilan Satkorcab Banser Gunungkidul.

Bakti sosial ini menjadi bukti nyata peran aktif Banser dan banom NU dalam merespons musibah yang menimpa warga, serta mempererat tali persaudaraan di tengah masyarakat. (Eka)